SUKABUMIZONE.COM,SUKABUMI–PT PLN Rayon Sukaraja Sukabumi berupaya maksimal dalam mengejar target Listrik Pra-Bayar (LPB). Salah satunya, dengan mengencarkan sosialisasi melalui program pemasaran keliling (Sarling) edukasi yang dilakukan langsung kepada pelanggan. Dari data tercatat, target LPB yang harus dipenuhi PT PLN Rayon Sukaraja sebanyak 20 ribu pelanggan pertahun.
Manajer PT PLN Rayon Sukaraja Bagusnawan melalui Asisten Pelayanan Pelanggan Usep Supardi kepada www.sukabumizone.com mengatakan, meski target yang diberikan cukup menantang namun, pihaknya akan tetap berupaya mecapai target bahkan melebihinya. “Kami optimis saja dengan upaya yang tengah kami lakukan saat ini,”kata Usep Senin, (30/4).
Sampai dengan April 2012, pelanggan LPB di PT PLN Rayon Sukaraja mencapai 12.500 dari total pelanggan 49 ribu. “Angka tersebut adalah pelanggan pasang baru dan migrasi. Apabila kami harus mengejar target tersebut maka, harus memiliki satu ribu pelanggan perbulannya,”tuturnya.
Untuk itu, ia berupaya melalui berbagai program seperti sarling edukasi mengajak pelanggan untuk memilih LPB dibanding pasca bayar. “Dengan adanya program sarling edukasi ini tentu kami sangat terbantu dalam mencapai yang telah diberikan,” ujarnya.
Ia pun mengulas sisi keuntungan pelanggan dan PLN ketika pelanggan memilih menggunakan LPB yaitu, pelanggan dapat mengendalikan anggaran dan konsumsi pemakaian listrik sesuai kemampuan, tidak perlu menyediakan Uang Jaminan Langganan (UJL/UMTL), lebih transparan jumlah rupiah yang dibayar dengan jumlah kWh yang diterima.” Juga pelanggan dapat membli token atau voucher isi ulang kapan saja dan dimana saja, kWh meter prabayar berfungsi sebagai dispenser listrik dilengkasi informasi display untuk mengontrol pemakaian, sisa kredit, serta sebagai pringatan jika listrik akan habis,” ulasnya.
Sementara itu, keuntungan disisi PLN adalah tidak ada tunggakan, tidak ada pembacaan meter, pemutusan sementara dan pemasangan kembali. “Tentu akan meningkatkan pelayanan dan mengurangi keluhan. Selain itu, siklus tagihan lebih sederhana dan mudah,”paparnya.
Sebab itu, ia berharap pelanggan dapat mendukung program yang digulirkan PLN demi keandalan pelayanan yang lebih maksimal kepada pelanggan. “Kami harap pelanggan pasang baru langsung ke LPB dan migrasi dari pasca ke pra bayar. Maka, keuntungan berlipat pun akan terasa oleh pelanggan dan PLN,”harapnya.Sep