SUKABUMIZONE.COM,SUKABUMI–Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Sukabumi, akan bersikap independen dalam Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) Kota Sukabumi, termasuk dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Barat Tahun 2013 mendatang. Untuk itu, MUI Kota Sukabumi tidak akan menentukan dukungan terhadap salah seorang figur calon Walikota dan Wakil Walikota Sukabumi, serta calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat Tahun 2013 mendatang.
Ketua Umum MUI Kota Sukabumi, Profesor Doktor K.H. Dedi Ismatullah Machdi, S.H., M.H. menandaskan, pihaknya akan bersikap tegas terhadap setiap pengurus dan anggota MUI Kota Sukabumi yang terlibat politik praktis, dalam Pemilukada Kota Sukabumi dan Pilgub Jawa Barat Tahun 2013 mendatang.
Berkaitan dengan hal tersebut, Ketua Umum MUI Kota Sukabumi, menghimbau kepada seluruh jajaran pengurus dan anggota MUI Kota Sukabumi, agar tidak ikut berpolitik praktis dalam Pemilukada Kota Sukabumi dan Pilgub Jawa Barat Tahun 2013 mendatang. Sebab MUI harus tetap berada di semua pihak.
Untuk itu, Ketua Umum MUI Kota Sukabumi mengharapkan, agar tidak ada seorang pun pengurus dan anggota MUI Kota Sukabumi, yang menjadi Tim Sukses dalam Pemilu tersebut. Ditandaskannya, apabila ada pengurus atau anggota MUI Kota Sukabumi yang menjadi Tim Sukses dalam Pemilu tersebut, akan dipecat dari jajaran kepengurusan dan keanggotaan MUI Kota Sukabumi.
Selain itu, MUI Kota Sukabumi juga tidak akan mengusulkan salah seorang figur, baik dalam Pemilukada Kota Sukabumi maupun dalam Pilgub Jawa Barat Tahun 2013 mendatang. Kecuali menentukan 4 kriteria bagi para kandidat, baik bagi para kandidat Walikota dan Wakil Walikota Sukabumi, maupun bagi para kandidat Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat Tahun 2013 mendatang.
Adapun ke-4 kriteria bagi para kandidat Walikota dan Wakil Walikota Sukabumi serta bagi para kandidat Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat Tahun 2013 mendatang, yakni harus memiliki pemahaman yang baik tentang agama, memiliki pemahaman yang baik tentang ekonomi, mampu menata Kota Sukabumi dan Jawa Barat ke arah yang lebih baik lagi, serta memiliki kepedulian sosial dalam meningkatkan kesejahteraan warga masyarakat Kota Sukabumi dan Jawa Barat. Ditandaskannya, ke-4 kriteria tersebut, mutlak harus dimiliki oleh para kandidat Walikota dan Wakil Walikota Sukabumi, serta oleh para kandidat Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat Tahun 2013 mendatang.
Endang/Ginanjar