SUKABUMIZONE.COM,SUKABUMI– Seluruh guru dari Taman Kanak-kanak (TK), Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Sekolah Menengah Atas (SMA) Se-Kecamatan Gunungguruh Kabupaten Sukabumi lakukan Halal Bi Halal di Jalur Lingkar Selatan Kota Sukabumi Selasa, (4/9).Tamu undangan yang turut hadir yakni dari Dinas Pendidikan Kabupaten Sukabumi, Muspika, Kepolisian dan masih banyak lagi.
“Dengan halal bi halal kami ciptakan silaturahmi yang harmonis demi terwujudnya kinerja berbasis akhlakul karimah,”kata Ketua Panitia Halal Bi Halal Jamal kepada www.sukabumizone.com.
Menurutnya, kurang lebih 252 guru hadir dalam acara tersebut. “Alhamdulillah meski kami mengorbankan waktu untuk mengajar. Namun, halal bi halal tidak kalah penting untuk memperkokoh tali silaturahmi,”tuturnya.
Ketua PGRI Gunungguruh Kabupaten Sukabumi Saepudin mengatakan, islam mengajarkan untuk manusia bersilaturahmi meski berlainan keyakinan. “Dengan acara seperti ini kami harap ikatan kekeluargaan antar guru di Gunungguruh terus terjalin harmonis,”Singkatnya. Sep