SUKABUMIZONE.COM,SUKABUMI– Meski Idul Adha 1433 H sudah berlalu namun, dampak terhadap kenaikan harga ternak seperti domba Pasar hewan yang terletak di Jalan Pramuka Nomor 14 Kampung Kerkhop Kelurahan Gedong Panjang Kecamatan Citamiang Kota Sukabumi masih dirasakan, dari informasi yang diperoleh harga domba masih mahal yakni Rp.1.500.000,-/ekor jauh dari sebelum Idul Adha yaitu sebesar Rp.1.000.000,-/ekor dinilai dari ukuran domba.
Salah seorang pedagang domba di Pasar hewan Citamiang Kota Sukabumi yang telah berjualan sejak 2002 Ade (38) menjelaskan, harga domba memang agak naik tapi kenaikan harga masih dianggap setabil.”Harga domba sebenarnya tergantung pada besar kecil domba dan tanduknya yang bagus,”jelas Ade kepada www.sukabumizone.com.
Sementara itu, Pengelola pasar Bejo mengatakan, tingginya harga domba tidak berdampak pada pengunjung baik yang membeli dan menjual domba ke Pasar hewan yang dibuka setiap dua hari dalam satu minggu. Yakni, rabu dan sabtu mulai jam 06.00 WIB sampai jam 13.00 WIB itu.
Menurutnya, pasar heman sebelumnya bertempat di Cikondang Kota Sukabumi namun, seiring kemajuan jaman pasar itu dipindahkan ke tempat yang jauh dari pemukiman warga sebab bisa mengganggu kenyamanan apalagi baunya yang sangat menyengat timbul dari kotoran hewan tersebut.”Mudah-mudahan dengan adanya pasar hewan ini kami bisa membantu memajukan dan mensejahtrakan usaha kecil buat masyarakat,”ujarnya.
Ia menambahkan, pengelola pasar menyiapkan obat-obatan khusus untuk ternak sehinga apabila ditemukan ternak sakit seperti diare dan lain sebagainya pedagang dapat dengan mudah membeli dengan harga murah yang relatif murah. Dendi