SUKABUMIZONE.COM, SUKABUMI– Ratusan siswa Kelompok Padabeunghar Kwaran Jampang Tengah Kabupaten Sukabumi Jawa Barat, peringati Hari Ulang Tahun (HUT) Pramuka ke 52 Tahun 2013 yang jatuh pada 14 Agustus 2013 lalu dengan perkemahan pramuka. Acara itu, dimulai dari Rabu 4 sampai 6 September 2013 di Kampung Cisalak Desa Pada Beunghar Kecamatan Jampang Tengah.
Ketua Panitia Pelaksana kegiatan E.Kosasih di wakili Eman sebagai wakil ketua panitia mengatakan, acara tersebut diikuti sekolah dari tingkat SDN sampai SLTA. ” Acara ini sudah menjadi agenda tahunan dan saat ini diikuti sekitar 600 siswa dan 83 pembina,” kata Eman kepada www.sukabumizone.com, Rabu (04/09).
Lanjut Eman, kegiatan pramuka akan diisi dengan berbagai perlombaan. Misalnya saja, lomba keterampilan pramuka, perkemahan, dan kreasi seni tentang Pendidikan Agama Islam (PAI) dan masih banyak lagi lomba yang ditampilkan sehingga acara tersebut tampak meriah dan menambah semangat para siswa juga menambah ilmu pengetahuan tentang pramuka. “Acara perkemahan ini kami gelar dua hari tiga malam dan tujuan dari acara perkemahan ini yakni, untuk memulihkan rasa persaudaraan dan pembinaan dalam pengembangan putra didik sebagai cikal bakal untuk terjun kemasyarakat,”tegasnya.
Menurutnya, kegiatan itu untuk membentuk siswa yang berkualitas yang tetap berpegang teguh pada Try Satya dan Dasa Dharma. Selain itu, untuk membina dan mengembangkan sumber daya manusia yang berdedikasi tinggi dan mampu memberikan sumbangsih positif bagi kesejahteraan dan kedamaian masyarakat.” Mudah-mudahan dengan adanya kegiatan kepramukaan bisa lebih mempererat tali silaturahmi,” ulasnya.
Phiknya berharap, dengan digelarnya acara perkemahan pramuka ranting padabeunghar bisa mencetak generasi muda yang berahlak mulia. “Pada intinya kepramukan banyak mengajarkan tentang kedisiplinan, kejujuran, rasa tanggung jawab dan peduli terhadap lingkungan. sehingga siswa diharapkan bisa mengamalkan dikehidupannya sehari-hari,” singkatnya. Bambang