SUKABUMIZONE.COM,SUKABUMI– Perbaikan Jalan Provinsi di sepanjang Ruas Jalan Sagaranten di Kecamatan Nyalindung Kabupaten Sukabumi Jawa Barat, sempat terhenti. Pasalnya, ada beberapa orang yang mengaku sebagai anggota dari Organisasi Masyarakat (Ormas) secara paksa menghentikan pekerjaan tersebut.
Salah seorang pelaksana perbaikan jalan Dadang (45) mengaku, terkejut dengan aksi Ormas yang dinilainya arogan. “Ya, alasan mereka menghentikan pekerjaan kami karena tidak memasang papan nama,”ungkap Dadang kepada wartawan www.sukabumizone.com Senin, (5/5).
Sementara itu, pekerjaan yang tengah dilakukan adalah pengecoran, pelebaran jalan, membuat saluran irigasi serta Tembok Penahan Tanah (TPT) Sebagai pelaksana, ia pun langsung menyelesaikan permasalahan tersebut hingga rampung. Restu