SUKABUMIZONE.COM,SUKABUMI– Keterlambatan distribusi buku panduan mengajar telah berdampak pada Kurikulum 2013 (Kurtilas) di Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Hal tersebut, dibenarkan Kepala Bidang Sekolah Dasar (SD) Dinas Pendidikan Kabupaten Sukabumi, Tubagus Wahid Amsor. Menurutnya, keterlambatan distribusi buku kesetiap sekolah menjadi masalah baru. Pasalnya, setiap sekolah terpaksa mengeluarkan anggaran untuk menggandakan buku panduan dari CD hasil pelatihan Kurtilas maupun mengkorvensikan tulisan dari kertas yang tak sedikit biayanya.
“Itu pemborosan yang harus diantisipasi secepatnya,” kata Tubagus saat dihubungi www.sukabumizone.com di ruang kerjanya Senin, (6/10).
Ia mengulas, Kurtilas merupakan program nasional sehingga, Dinas Pendidikan Kabupaten Sukabumi tidak dapat intervensi terlalu jauh. “Meski demikian setiap saat kami terus berkoordinasi dengan pihak yang telah medapat tender penyediaan buku panduan Kurtilas,” tuturnya.
Ia pun memaklumi sulitnya akses dalam mendistribusikan buku tersebut. Sebab, Kabupaten Sukabumi sangat luas. ” Namun, itu tidak menjadi alasan. Buku panduan harus secepatnya diterima seluruh sekolah di Kabupaten Sukabumi,” tandasnya.
Ia mengimbau, pihak perusahaan yang telah mendapatkan tender agar buku tersebut segera diterima pihak sekolah. ” Ini demi kesuksesan Kurtilas yang telah digulirkan,” pungkas Tubagus. Sep