JAMPANG TENGAH — Pemerintah Desa (Pemdes) Sindangresmi Kecamatan Jampang Tengah Kabupaten Sukabumi Jawa Barat, rehab Gedung Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) dari Dana Desa (DD) tahap satu 2019, Selasa, (19/03). Perehaban tersebut dinilai sangat penting sehingga menjadi skala prioritas di 2019.
Kepala Desa (Kades) Asep mengatakan, pembangunan tersebut berada di Kampung Ciarey RT 14 RW 4 kedusunan dua dengan volume panjang 4,5 meter serta lebar 6 meter dengan anggaran Rp. 35.000.000,-. ” Perbaikan ini, kami lakukan karena kondisi bangunan lama sudah tidak layak huni, terutama bagian atap yang tampak lapuk dan bocor,” kata Asep Kepada wartawan www.sukabumizone.com Selasa (19/03).
Ia mengatakan, tujuan diperbaiki Gedung PAUD tersebut yakni, untuk meningkatkan kualitas pendidikan serta kenyamanan dalam melakukan kegiatan belajar mengajar.” Kebaradaan PAUD sangat penting sebagai pencetak generasi bangsa yang beriman, bertaqwa serta berakhlakul karimah sesuai dengan salah satu misi desa,” tuturnya.
Ia berharap, mudah-mudahan pembangunan yang dilakukan bisa berjalan sesuai rencan serta tidak ada hambatan. “Kami juga berharap dukungan dan partisipasi dari semua pihak terutama masyarakat setempat agar turut memelihara dan menjaga hasil pembangunan yang kami lakukan,” pungkasnya. (Agus)