
WARUNGKIARA — Pawai obor dan Tabligh Akbar dalam rangka menyambut 1 Muharam 1441 H tahun 2019 dan menjaga silaturahmi, Warga masyarakat Dusun Cibodas Desa Bantarkalong Kabupaten Sukabumi Jawa Barat, Sabtu (31/8/2019) malam.
Sekretaris Desa Bantarkalong Saepudin mengatakan, kegiatan ini digelar untuk menyambut Tahun Baru Islam 1441 H. “Tentunya, seluruh konsep yang kami gelar harus mencerminkan nilai keislaman,” kata Saepudin kepada www.sukabumizone.com Sabtu, (31/08)

Menurutnya, kegiatan tersebut harus mampu mengembangkan dan meningkatkan daya kreatifitas masyarakt. “Juga masyarakat agar lebih semangat untuk menjalankan dan kecintaaan terhadap agama Islam semakin baik, ” ujarnya.
Selian itu, ia berharap kegiatan tersebut dapat menjadi ajang silaturahmi bagi masyarakat dan pemerintah desa. “Kegiatan seperti ini jelas banyak berdampak positif salah satunya untuk lebih meningkatkan talisilaturahmi antar warga dan pemerintah desa,” pungkasnya. (Agus)




