JAMPANG TENGAH — Posyandu Plamboyan VI di Desa Tanjungsari Kecamatan Jampang Tengah Kabupaten Sukabumi Jawa Barat, butuh uluran tanggan pemerintah. Pasalnya, kondisi bangunan tempat pelayanan kesehatan tersebut kini rusak berat bahkan, hampir tidak dapat digunakan.
Dari informasi yang diperoleh www.sukabumizone.com menyebutkan, posyandu itu berada di Kampung Rawaseel RT04/08 dan belum tersentuh bantuan renovasi dari pemerintah.
Salah Seorang Warga Kampung Babakan Sukamanah Dedih (60) mengatakan, dirinya meras miris dengan kondisi Posyandu tersebut saat ini. “Kasihan, melihat warga sekitar yang melaksanakan kegiatan Posyandu itu harus menumpang di Rumah Warga sekitar atau di salah satu Rumah Kader. Karena, bagunan Posyandu yang biasa di pakai ini sudah tidak layak lagi,” kata Dedih kepada www.sukabumizone.com Kamis, (19/03).
Menanggapi hal tersebut, Kepala Desa (Kades) Tanjungsari Dillah Abililah menjelaskan, Pemerintah Desa (Pemdes) Tanjungsari akan menanggapi persoal tersebut dengan seksama. “Kami menanggapi persoalan ini dengan baik dan ini suatu masukan yang positif bagi kami untuk meningkatkan kinerja perangkat dalam melayani masyarakat. Akan tetapi, itu semua kembali lagi kepada masyarakat itu sendiri, bagaimana cara merawat dan menjaga setiap pembangunan yang telah di gulirkan pihak Pemdes seluruhnya. Dan jangan khawatir setiap pembangunan di tahun ini sudah masukan di RPJMDes 2020-2025 , tinggal menunggu pelaksanaan pembangunan,” pungkasnya. (Kusnandar)