CIKEMBAR — Pemerintah Desa (Pemdes) Cikembar Kecamatan Cikembar Kabupaten Sukabumi Jawa Barat, realisasikan pembangunan dan perbaikan Drainase Jalan Desa di Kampung Sukamantri RW 08 belum lama ini. Diketahui pembangunan tersebut didanai dari hasil swadaya masyarakat murni.
“Alhamdulillah, bekat adanya gotongroyong masyarakat pembangunan dan perbaikan Drainase sepanjang 1000 meter kali 50 centi meter berjalan lancar sesuai harapan,” kata Kepala Desa Cikembar Suhendar kepada www.sukabumizone.com Selasa, (29/04/2020).
Menurut Suhendar, seluruh komponen wajib bersama-sama melaksanakan pembangunan tanpa harus menunggu bantuan pemerintah yang di atas. “Kami bersyukur masyarakat di sini sadar bahwa membangun desa adalah kewajiban bersama tidak harus sepenuhnya mengandalkan anggaran dari bantuan pemerintah,” tuturnya.
Untuk itu, ia berterimakasih kepada seluruh masyarakat, para pengusaha dan donatur, secara swadaya mewujudkan pembangunan Drainase di jalan desa sebagai jalan poros penghubung antar desa yakni Desa Cikembar dan Desa Bojongkembar tersebut.
“Semoga jalan yang selalu dijadikan akses alternatif bagi para pengendara apabila terjadi kemacetan ini berfungsi secara maksimal,” ujarnya.
Ia mengulas, penting disetiap bahu jalan dibangun Drainase. Pasalnya, setelah jalan dibangun Drainase maka kualitas jalan akan lebih bertahan lama. “Limpasan air akan tersalurkan dengan baik dan tidak masuk ke badan jalan. Kami meminta hasil dari pembangunan bersama ini terus dijaga dan dipelihara dengan baik,” pungkasnya. (Kusnandar)