CIKEMBAR — Pemerintah Desa (Pemdes) Cimanggu Kecamatan Cikembar Kabupaten Sukabumi Jawa Barat, bersama Dinas Kesehatan dari Puskesmas Cikembar berantas penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) dan penyebaran nyamuk Chikungunya dengan melakukan Fogging di Kedusunan Cicatih RW 05 belum lama ini.
Kepala Desa (Kades) Cimanggu Baeunuri Samsi melalui Kepala Dusun (Kadus) Cikembang Karyono mengatakan, langkah memberantas penyebaran nyamuk Cikungunya tersebut dilakukan langsung Dinas Kesehatan dengan dibantu unsur lainnya. “Kegiatan Foggong ini dilaksanakan Dinas Kesehatan diseluruh Kedusunan Cicatih RW 05 dengan bantu unsur lainya seperti Perangkat Desa, Muspika Cikembar, Kepala Puskesmas (Kapus), Kesatuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), Babinsa, Badan Permusyawaratan Desa (BPD), Karangtaruna dan unsur kelembagaan desa lainya,” kata Asep kepada www.sukabumizone.com Minggu, (06/09).
Ia menjelaskan, sebelum kegiatan Fogging dilakukan seluruh warga diberi pengarahan dan penjelasan dari Camat Cikembar dan Satpol PP. “Pengarahan yang diberikan Camat maupun Satpol PP ini, meliputi seputar menjaga kesehatan lingkungan. Seperti membuang sampah pada tempatnya, mengubur barang bekas yang bisa menampung genagan air dan lainnya,” jelasnya.
Ia berharap, Fogging seperti itu bisa dilakukan setiap enam bulan sekali agar terhindar dari penyebaran nyamuk Chikungunya. “Selain itu, diharapkan masyarakat menjaga kebersihan lingkungannya, sebab kalau bukan kita nyang saling menja mau siapa lagi,” pungkasnya.(Kusnandar)