
GUNUNGGURUH — Pemerintah Desa Cibentang Kecamatan Gunungguruh Kabupaten Sukabumi Jawa barat, menggelar Musyawarah Desa (Musdes) untuk Menyusun dan Menetapkan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPD) tahun anggaran 2022 di Aula Kantor Desa Cibentang Selasa, (28/09/2022). Musyawarah itu, dihadiri Kepala Desa Cibentang, Perangkat Desa Cibetang, Badan Permusyawaratan Desa (BPD) dan Tim RKPD.
Kepala Desa Cibentang Firman Hilmansyah mengatakan, pelaksanaan Musyawarah Desa dilakuan untuk menyusun RKPD tahun anggaran 2022. “RKPD merupakan acuan kinerja nanti bagi Pemdes yang telah mendapatkan persetujuan dari BPD, “ kata Firman kepada www.sukabumizone.com, Selasa, (28/09).

Ia menjelaskan, Musdes yang dilakukan juga untuk penentuan kebijakan program pembangunan yang akan dilaksanakan pada tahun anggaran 2022 yang belum dapat direalisasikan di tahun 2021.
“Bukan hanya perencanaan saja, tetapi dalam pelaksanaan juga pengawasannya telah dirancang melalui musyawarah ini. Bahkan, sampai kepada laporan pertanggungjawaban yang harus sesuai dengan ketentuan peraturan yang berlaku,” ujarnya didampingi Sekretaris Desa Cibentang Hilda dan Ketua BPD Cibentang Tasril.
Ia mengulas, anggaran yang bersumber dari APBN maupun APBD di 2021 hampir seluruhnya dialih fungsikan ke sub bidang penanggulangan Wabah Covid-19. ” Sehingga, untuk pembangunan fisik maupun non fisik di luar penanggulangan Covid-19 tidak dapat dilaksankan secara maksimal,” ulasnya.
Ia juga berharap, meski masih dalam situasi Pandemi Covid-19 semoga anggaran desa dapat mencukupi sub bidang pembangunan fisik dan penanggulangan Covid-19. ” Dua sub bidang ini sama-sama penting bagi masyarakat. Ya, kami harus benar-benar jeli dalam mempertimbangan RKPD di 2022 sehingga, anggaran desa lebih tepat guna dan tepat sasaran serta tidak keluar dari prosesur yang telah ditetapkan pemeintah yang di atas, ” pungkasnya. (Andi)




