CICANTAYAN — Pemerintah Desa (Pemdes) Cimahi Kecamatan Cicantayan Kabupaten Sukabumi Jawa Barat, menggelar acara pisah sambut Petugas Lapangan Keluarga Berencana (PLKB) di Aula Desa Cimahi belum lama ini.
Kepala Desa (Kades) Cimahi H. Wowon mengatakan, acara pisah sambut tersebut dihadiri oleh Kades beserta perangkat Desa Cimahi, PLKB, Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Desa Cimahi, Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD), Kader Posyandu, dan Bidan Desa.
“ Pelaksanaan acara ini bertujuan untuk saling memperkenalkan diri antara PLKB lama dengan PLKB yang baru kepada para Kader yang hadir disini,” kata Toni kepada www.sukabumizone.com Selasa, (07/06/2022).
Ia menjelaskan, bahwa PLKB yang lama atas nama Astia akan digantikan dengan PLKB baru atas nama Nurti.
“ Bagi siapapun yang melaksanakan tugasnya nanti, kami selalu menerima dengan tangan terbuka dan secara kekeluargaan dengan selogan pergi meninggalkan kenangan datang membawa harapan,” jelasnya.
Ia juga mengungkapkan, adapun pembahasan yang lebih spesifik tidak lebih dari seputar sosial kesehatan sesuai dengan bidangnya.
“ Baik itu pencegahan penanganan Stunting, administrasi kependudukan, kesehatan, juga lainnya,” ungkapnya.
Dirinya berharap, dengan adanya pergantian PLKB dapat membawa perubahan yang lebih baik lagi dari saat ini.
“ Semoga dalam menjalankan tugasnya mereka selalu konsisten, bersinergi, serta lebih ditingkatkan lagi koordinasi dan rasa kekeluargaan,” pungkasnya. (Juliansyah)