SUKABUMI — Guna mempererat persahabatan di Wilayah Komando Distrik Militer (Kodim) 0622/Kabupaten Sukabumi, Komandan Kodim (Dandim) 0622/Kabupaten Sukabumi Jawa Barat gelar pembukaan pertandingan Sepak Bola Liga Santri Piala KASAD 2022 di Lapang Bola Yonif 310/KK, Jalan Pelabuhan ll Km 18 Desa Cikembar Kecamatan Cikembar Kabupaten Sukabumi Jawa Barat, Senin (20/06/2022).
Dari informasi yang diterima www.sukabumizone.com, pertandingan Sepak Bola Liga Santri Piala KASAD 2022 di Lapang Sepak Bola Yonif 310/KK yang dimulai dari Pukul 09.45 WIB sampai dengan Pukul 15.10 WIB tersebut ditanggung jawab langsung oleh Dandim 0622/Kabupaten Sukabumi Letnan Kolonel (Letkol) Infantri Anjar Ari Wibowo.
Dandim 0622/Kabupaten Sukabumi Letkol Inf Anjar Ari Wibowo mengatakan, pertandingan sepak bola tersebut dihadiri juga Perwira Seksi Teritorial Komdim (Pasiterdim) 0622/Kabupaten Sukabumi Kapten Inf Maman Sulaeman, Pimpinan Pondok Pesantren (Ponpes) Assalam K.H. Encep Hadiana, Sekretaris Jendral Asosiasi Kabupaten (Sekjen Askab) Sukabumi Bapak M Agus, Bapak Nurdin (Official) dan Bapak Ruslan (Official).
“Selain itu, ada juga para Panitia Liga Santri Kodim 0622/Kabupaten Sukabumi di antaranya Pers Kodim Staf Ter sebanyak 4 orang, Pers pendukung Yonif 310/KK (Tim kesehatan) sebanyak 5 orang, Askab PSSI sebanyak 5 orang dan Panitia atau Perangkat pertandingan sebanyak 8 orang,” kata Anjar Ari Wibowo kepada www.sukabumizone.com, Senin (20/06).
Ia menjelaskan, adapun para peserta pertandingan Liga Santri diantaranya dari Ponpes Al-Istiqomah Desa Sindangresmi Kecamatan Gunungguruh, Ponpes Darul Furqon Desa Tanjungsari Kecamatan Jampantengah, Pemdes Miftahul Hijab dan dari Ponpes Modern Assalam Putra Desa Cibodas Kecamatan Bojonggenteng. “Pertandingan Sepak Bola Liga Santri ini dilaksanakan dengan sistem setengah kompetisi,” jelasnya.
Ia menuturkan, rangkaian kegiatan dibuka langsung oleh Pasiterdim 0622/Kabupaten Sukabumi Kapten Inf Maman Sulaeman pada Pukul 09.45 WIB, Pukul 10.00 WIB pelaksanan pertandingan Sepak Bola dan Pukul 15.00 WIB dilaksanakan penyerahan Piala kepada pemenang pertandingan oleh Kapten Inf Maman Sulaeman.
“Hasil pertandingan ini di menangkan oleh tim dari Pontren Al Istiqomah Desa Sirnaresmi Kecamatan Gunung Guruh (Sebagai juara-1 Perwakilan Kodim 0622/ Kab Sukabumi untuk Tingkat kodam lll/Slw). Pungkasnya. (Kusnandar)