SUKALARANG — Tingkatkan hasil pertanian masyarakat, Pemerintah Desa (Pemdes) Sukalarang Kecamatan Sukalarang Kabupaten Sukabumi Jawa Barat, realisasikan program ketahan pangan untuk membangun saluran irigasi tersier di Kampung Semplak RT 01/10 Desa Sukalarang, Kamis (23/06/2022).
Kepala Desa (Kades) Sukalarang Ece Suryadi mengatakan, guna meningkatkan hasil pertanian masyarakat, pihaknya telah melaksanakan program ketahanan pangan 2022 melalui pembanguan irigasi tersier di Kampung Semplak RT 01/10.
” Selain pembangunan rabat beton jalan usaha tani di Kampung Bobojong, kami juga sudah merealisasikan program ketahanan pangan 2022 untuk membangun saluran irigasi tersier dengan volume 200 meter x 2×60 meter x 0,30 meter di Kampung Semplak RT 01/10,” kata Ece kepada www.sukabumizone.com, Kamis (23/06).
Ia menjelaskan, untuk semua kegiatan pembangunan Pemdes menyerahkan pekerjaan kepada Tim Pelaksana Kerja Desa (TPKD) Sukalarang dengan didampingi Aparatur Desa Sukalarang, BPD Babinsa dan Bhabinkamtibmas.
” Selain itu, kami juga memberdayakan masyarakat setempat untuk ikut gotongroyong membantu berjalannya pembangunan sebagai salah satu pendukung program Padat Karya Tunai (PKT). ,” jelasnya.
Ia menuturkan, realisasi pembangunan irigasi tersier tersebut guna mendongrak perekonomian masyarakat semakin meningkat.
” Bukan berati saat ini hasil pertanian masyarakat itu kurang bagus, akan tetapi untuk lebih menunjang peningkatan hasil pertanian dari waktu panen sebelumnya,” tutur pria ramah itu.
Ia berharap, segala upaya yang telah dilakukan Pemdes Sukalarang bisa memajukan Desa Sukaralang semakin baik ke depan.
” Tidak lupa, kami juga meminta agar masyarakat selalu berkontribusi dalam melakukan perawatan dan menjaga setiap hasil pembangunan yang ada supaya tetap kuat dan tahan lama,” pungkasnya. (Kusnandar)