NYALINDUNG — Pemerintah Desa (Pemdes) Cijangkar Kecamatan Nyalindung Kabupaten Sukabumi Jawa Barat menggelar Rapat bersama Panitia Peringatan Hari Nasional (PHN) sekaligus apel kesiapsiagaan anggota Satuan Perlindungan Masyarakat (Linmas) Desa Cijangkar, Jum’at (05/08/2022).
Dari informasi yang diterima www.sukabumizone.com, kegiatan tersebut dihadiri oleh Ketua panitia PHN M. Taufik dan anggota, Kepala Desa Cijangkar Heri Suherlan, Sekretaris Desa Cijangkar Deni Rusmayadi, Babinsa Sertu Dadan Firmansyah, Ketua LPM Desa, Ketua BPD, Ketua TP-PKK, Ketua Karang Taruna, serta Anggota Satuan Linmas Desa Cijangkar.
Kepala Desa Cijangkar Heri Suherlan mengatakan, dalam rangka menyambut HUT RI ke-77 pihaknya menggelar Rapat bersama PHN dan anggota Linmas serta semua lembaga Desa Cijangkar.
” Rapat tersebut digelar untuk mematangkan rencana kegiatan dalam rangkaian memperingati HUT RI ke-77. Dan pembahasan dalam rapat kali ini adalah menyusun lomba-lomba yang akan diselenggarakan agar berjalan dengan baik tanpa ada kendala,” kata Heri kepada www.sukabumizone.com, Jum’at (05/08).
Ia menjelaskan, adapun dalam rangka menyambut hari kemerdekaan RI ke 77 pada tgl 17 Agustus nanti Desa Cijangkar akan mengadakan Pawai Karnaval.
” Kreasi seni dan budaya nanti akan diadakan, dan malamnya diisi dengan tasyakuran, memanjatkan doa-doa untuk para pahlawan Nasional yang telah gugur, serta Tablig Akbar,” jelasnya.
Ia berharap, semoga kegiatan ini menjadi ajang untuk mempererat tali sillaturahmi.
” Selama 2 tahun menunggu, akhirnya tahun ini kegiatan-kegiatan memeriahkan HUT RI ke-77 bisa dilaksanakan. Ya, mudah-mudahan Masyarakat Desa Cijangkar pada saat hari H dapat saling menjaga keamanan, kenyamanan, serta mempererat tali sillaturahmi,” pungkasnya. (Juliansyah)
Editor: Reiza