CIKEMBAR -– Program Kuliah Kerja Nyata (KKN) mahasiswa Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Bandung disambut antusias Pemerintah Desa (Pemdes) Bojong Kecamatan Cikembar Kabupaten Sukabumi Jawa Barat belum lama ini.
Kepala Desa Bojong Lahudin mengatakan, ada sebanyak 6 orang Mahasiswa UPI yang melaksanakan KKN di desanya.
“ KKN Mahasiswa UPI dari jurusan pendidikan ini sudah di mulai sejak 20 Juli lalu dan Pemdes Bojong menyambut baik niat positif adik-adik,” kata Lahudin kepada www.sukabumizone.com, Rabu (10/08/2022).
Ia menjelaskan, para mahasiswa telah melakukan program inti dibidang pendidikan dan terjun ditengah tengah masyarakat.
” Tentu kami akan tetap bersinergi bersama mahasiswa dalam menggulirkan beberapa program. Selain itu, para mahasiswa juga diharapkan dapat menggali potensi lokal sehingga masyarakat desa kami dapat terbantu,” imbuhnya.
Ia berharap, para mahasiswa dapat membantu Pemdes Bojong merubah pola pikir masyarakat tentang pentingnya pendidikan.
“ Mudah-mudahan adik-adik mahasiswa dapat merubah pola pikir masyarakat tentang pentingnya pendidikan. Ya, saya harap kedepannya pendidikan bukan hanya mendapatkan ijasah untuk mendapatkan pekerjaan saja, tapi generasi muda berkreasi dan berinovasi demi majunya bangsa indonesia,” pungkasnya. (Reiza)