SUKABUMI, sukabumizone.com — Salah satu kunci sukses dalam hidup adalah sikap disiplin. Untuk itu, sikap disiplin mutlak harus ditanamkan kepada seluruh masyarakat Indonesia khususnya pada anggota Linmas Desa Sudajaya Girang.
Mengenai hal tersebut, Bhabinkamtibmas Desa Sudajaya Girang Bripka Thomas melatih Baris Berbaris kepada anggota Linmas Sudajaya Girang yang akan mengikuti lomba PBB tingkat Kecamatan Sukabumi, Sabtu (03/09/2022).
Pada kesempatan tersebut Bripka Thomas menyampaikan, agar anggota Linmas yang mengikuti pelatihan baris berbaris dapat menunjukkan semangat pada saat mengikuti lomba sehingga meraih juara demi mengharumkan nama baik desa.
” Melatih peraturan baris berbaris tujuannya selain menghadapi lomba juga untuk memupuk tumbuhkan rasa disiplin kepada anggota Linmas,” kata Bripka Thomas, Sabtu (03/09).
Di tempat terpisah, Kapolsek Sukabumi AKP Enita Dwi Cahyawati mengatakan, dengan metode praktek langsung berupa gerakan dasar PBB untuk anggota Linmas Desa Sudajaya Girang yang sudah terpilih. Gerakan dasar Peraturan Baris Berbaris yang dilatihkan terdiri dari lencang kanan, hadap kanan, hadap kiri, balik kanan, penghormatan dan sikap istirahat.
” Selain itu untuk memupuk rasa kebersamaan, persaudaraan dan keamanan, Linmas merupakan bagian dari masyarakat yang harus bisa memberikan contoh bagi masyarakat lainnya dalam penanaman disiplin dan semangat Bela Negara, itulah tujuan dilaksanakannya kegiatan pelatihan PBB tersebut,” pungkasnya.
Reporter : Juliansyah
Redaktur : Surya Adam