PALABUHANRATU, sukabumizone.com – Dinas Perikanan Kabupaten Sukabumi mengikuti karnaval kendaraan bunga hias dalam rangka memperingati HUT RI ke-152 di Palabuhanratu, Minggu (11/9/22).
Dari sekian banyak kendaraan bunga hias, salah satunya milik Dinas Perikanan yang dihias dengan bunga yang ditata dengan indah. Sementara Kepala Dinas beserta perangkat dinas turut berjalan kaki mengikuti pawai
Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Sukabumi Nunung Nurhayati mengatakan, karnaval kendaraan bunga hias ini diikuti sebanyak 80 peserta yang dimulai sejak Pukul 07.30 WIB.
Adapun rute karnaval dimulai dari lapangan Pos TNI AL Cipatuguran Palabuhanratu, kemudian ke Jalan Pelita, Jalan Siliwangi, Cangehgar, Ahmad Yani, Jenderal Sudirman, lalu berputar dan finish di Lapangan Cangehgar.
“Karnaval digagas untuk turut menyemarakkan pesta rakyat dalam memperingati hari jadi Kabupaten Sukabumi ke-152. Masyarakat bisa menyaksikan secara langsung setiap pertunjukan pawai kendaraan hias dalam karnaval ini,” ungkapnya.
Lanjut Nunung, Rangkaian pelaksanaan hari jadi Kabupaten Sukabumi yang dimulai tanggal 27 Agustus sampai dengan 11 September berjalan dengan lancar dan meriah.
“Alhamdulillah, pelaksanaan rangkaian hari jadi yang dimulai tanggal 27 Agustus sampai dengan 11 September berjalan dengan lancar,” pungkasnya.
Reporter : Ginda Gindanjar
Redaktur : Surya Adam