
CIKEMBAR sukabumizone.com || Bantuan Langsung Tunai (BLT) Bahan Bakar Minyak (BBM) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) mulai disalurkan di Desa Bojong Kecamatan Cikembar Kabupaten Sukabumi Jawa Barat, Rabu (14/9/2022).
Sebanyak 312 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) asal Desa Bojong memadati Kantor PT Pos Cabang Cikembar. Para KPM menerima uang sebesar Rp 500 ribu yang terbagi menjadi dua bagian diantaranya, Rp 300 ribu dari BLT BBM sebanyak dua bulan dan Rp 200 ribu dari Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) selama satu bulan.
Kepala Desa Bojong Lahudin mengatakan, data para KPM baik BLT BBM maupun BPNT merupakan hasil pendataan yang dilakukan pemerintah pusan.
” Pihak desa hanya membantu dengan membagikan barcode kepada para KPM, juga membantu petugas PT Pos sebagai juru bayar,” kata Lahudin kepada www.sukabumizone.com, Rabu (14/09).
Menurutnya, pembagian BLT BBM di Kantor Pos dinilai sangat baik. Sebab, jika pembagian dilaksanakan di desa masing-masing pasti akan menimbulkan pertanyaan. ” Mengapa masyarakat yang lain tidak mendapatkan bantuan ini,” tegasnya.
Ia berharap, ke depan program-program seperti itu terus digencarkan pemerintah demi turunnya angka kemiskinan di Indonesia.
” Membantu masyarakat itu penting. Apalagi saat ini, harga BBM dan kebutuhan pokok lainnya naik. Diharapkan ke depannya banyak lagi inovasi dari pemerintah pusat demi membantu masyarakat miskin yang terdampak kenaikan harga BBM,” pungkasnya.
Reporter : Reiza
Eedaktur : Surya Adam





