SUKABUMI, sukabumizone.com – Pemerintah Desa (Pemdes) Warnasari, Kecamatan/Kabupaten Sukabumi, memfasilitasi PT Pos Indonesia menyalurkan bantuan langsung tunai (BLT) bahan bakar minyak (BBM), bagi ratusan warganya yang tercatat sebagai penerima manfaat.
Hal itu disampaikan Sekertaris Desa (Sekdes) Warnasari, Kecamatan Sukabumi, Ruli Ramdan. Menurutnya sumber anggaran serta data penerima manfaat berasal dari Kementrian Sosial (Kemensos) Republik Indonesia (RI).
“Jumlah penerima BLT BBM sebanyak 323 KPM, anggaran bersumber dari Kemensos melalui kantor pos. Desa hanya sekedar memfasilitasi,” ucapnya kepada sukabumizone.com, kemarin (13/9/2022).
Ia menegaskan, bantuan diberikan dalam bentuk uang tunai sebesar Rp500 ribu untuk dua bulan periode September dan Oktober. Dengan ketentuan sebanyak Rp200 ribu harus digunakan membeli kebutuhan sembako.
“Kami tidak tahu sampai kapan bantuan ini berlaku, karena belum ada edaran resmi dari Kemensos. Desa hanya mengikuti dan memfasilitasi kegiatan sesuai agenda mereka,” pungkasnya.
Reporter : Wafik Hidayat
Redaktur : Surya Adam