SUKABUMI, sukabumizone.com – Kepala Desa Sudajaya Girang Kecamatan Sukabumi Kabupaten Sukabumi Jawa barat, Edi Juarsyah meninjau lokasi persiapan pawai dongdang dan UMKM tingkat kecamatan yang akan diselenggarakan Sabtu besok 17 September 2022.
“Hal ini dilakukan untuk mengecek apa saja yang masih kurang, agar memaksimalkan persiapan pawai dongdang dan UMKM yang akan di laksanakan esok hari,” kata Sekretaris Desa Sudajaya Girang Deden Sutisna, Jumat, (16/9/2022).
Deden juga menuturkan kegiatan pawai Dongdang dan UMKM ini dalam rangka memeriahkan hari jadi Kabupaten Sukabumi yang ke-152.
“Kegiatan pawai dongdang dan UMKM ini diikuti oleh enam desa yang ada di Kecamatan Sukabumi. Kegiatan pawai ini akan dimulai start di perum Grand Lapalma dan finish di halaman kantor Radio Elmitra Sukabumi,” terangnya.
Dracaena Sudajaya Girang Go Internasional, Persoalan Lahan Hambat Pengembangan
Sambung Deden, ia juga akan akan mengikutsertakan karya kelompok UMKM bambu hoki dari Kampung Selabintana Wetan RW 03 Desa Sudajayagirang.
“Berdasarkan tema ‘Kabupaten Sukabumi Ngabumi’, diharapkan dengan digelarnya kegiatan pawai dongdang masyarakat Desa Sudajayagirang dapat lebih mengenal budaya Sunda serta dapat kembali meningkatkan hasil bumi dan meningkatkan potensi unggulan UMKM wilayah,” pungkasnya.
Reporter : Juliansyah
Redaktur : Surya Adam