SUKABUMI KOTA, sukabumizone.com ||| Polres Sukabumi Kota, mengulurkan tangan untuk membantu pembangunan rumah milik Eman Sulaeman (69) korban kebakaran di Jalan Dwikora Kampung Pelangi Gang Nusa RT5/5, Kelurahan/Kecamatan Warudoyong.
Kapolres Sukabumi Kota, AKBP SY Zainal Abidin mengatakan, penyaluran bantuan pembangunan rumah terhadap korban kebakaran yang terjadi pada awal Agustus lalu itu, merupakan kegiatan bakti sosial Satlantas Polres Sukabumi Kota dalam memperingati Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-67 tingkat Kota Sukabumi. “Kami menggandeng pihak ketiga selaku donatur dan bekerjasama dengan unsur Forkopimcam Kecamatan Warudoyong beserta jajarannya baik dari Kelurahan maupun RW,” kata Zainal kepada wartawan, Jumat (16/9).
Lanjut Zainal, kegiatan ini merupakan wujud perhatian dari Satlantas Polres Sukabumi Kota, unsur Forkopimcam dan pihak donatur terhadap masyarakat yang membutuhkan. “Diharapkan dengan pelaksanaan kegiatan ini bisa meringankan beban yang bersangkutan, Pak Eman beserta keluarga yang nantinya bisa menempati bangunan baru dan bisa memanfaatkannya beserta keluarga,” tandasnya.
Zainal mengimbau, masyarakat untuk selalu waspada terhadap musibah maupun bencana alam yang mungkin terjadi. “Kami mengimbau masyarakat untuk memperhatikan kondisi rumahnya, perhatikan saluran listriknya kemudian pada saat meninggalkan rumahnya agar memastikan tidak ada kompor yang menyala ataupun tegangan listrik besar yang masih hidup sehingga bisa meminimalisir potensi kebakaran rumah,” imbaunya.
Sementara itu, Lukmanul Hakim (36) yang merupakan anak ke tiga dari Eman Sulaeman mengapresiasi Polres Sukabumi Kota khususnya jajaran Satlantas telah membantu membangun rumah yang sempat hangus dilalap si jago merah tersebut. “Alhamdulilah Polres Sukabumi Kota telah peduli dengan keluarga kami. Kami harap, bisa membantu pembangunan sampai selesai,” pungkasnya.
Reporter : Rizki
Redaktur : Surya Adam