
PALABUHANRATU, sukabumizone.com || Dewan Pimpinan Daerah Partai Golongan Karya (Golkar) Kabupaten Sukabumi menargetkan kursi Bupati dan Ketua DPRD dapat dikuasai pada pemilihan umum (Pemilu) 2024 nanti.
Ketua DPD Golkar Kabupaten Sukabumi, Marwan Hamami mengaku telah melakukan konsolidasi terakhir beberapa waktu lalu. Guna memberikan semangat bagi kader dalam menyongsong pemilu dan mengejar target yang ditentukan.
“Mudah-mudahan soliditas partai ini bisa kembali memberikan kekuatan di legislatif, harapan tentunya suara kursi terbanyak kembali kita raih. Kita berharap 2024, Golkar bisa kembali menduduki kursi ketua DPRD dan Bupati, seperti pada tahun 2015 lalu,” ucapnya, Minggu (16/10/2022).
Baca juga: Sempat Mau Pulang, Warga Palabuhanratu Syok Dapat Motor di HUT Golkar ke-58
Menurutnya, hal itu agar sinergitas antara legislatif dengan eksekutif bisa berjalan dengan baik. Untuk mempermudah pelaksanaan program – program pembangunan.
“Sehingga percepatan pembangunan infrastruktur, perkantoran bisa terkondisikan. Karena untuk melancarkan program ini butuh soliditas legislatif dan eksekutif untuk mengesahkannya,” ucap politisi yang masih menjabat Bupati Sukabumi ini.
Untuk itu, lanjut dia, DPD Partai Golkar Kabupaten Sukabumi menargetkan, harus mendapatkan kursi DPRD di atas 10 kursi. Meski harapan sebenarnya 12 kursi dengan komposisi raihan 2 kursi per daerah pemilihan (Dapil).
“Soliditas massa dan mesin parpol menjadi refleksi dari kekuatan partai yang perlu ditingkatkan, agar Golkar bisa kembali ke masa keemasannya seperti pada era terdahulu,” pungkasnya.
Reporter : Wafik Hidayat
Redaktur : Surya Adam





