
SUKABUMI KAB, sukabumizone.com || Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman menerima Tim Penilai dan memberikan arahan kepada Peserta PNS berprestasi Kabupaten Sukabumi 2022 di Ruang rapat dahlia BKPSDM, Selasa, (18/10/2022).
Ketua tim Seleksi PNS berprestasi Provinsi Jawa Barat, Dede Purnama menjelaskan, maksud dilaksanakannya seleksi PNS berprestasi adalah untuk memberikan apresiasi kepada PNS yang memiliki motivasi tinggi untuk berprestasi, berkarya untuk kemajuan daerah Provinsi Jawa Barat.
Sedangkan tujuannya adalah untuk memberikan motivasi kepada PNS agar memiliki loyalitas, dedikasi dan disiplin yang tinggi, memiliki kinerja, potensi juga profesionalisme yang siap memberikan pelayanan prima.
“Serta sadar akan tanggungjawab selaku aparatur pemerintah untuk berperan aktif dalam berbagai kegiatan pemerintahan dan pembangunan. Perwakilan dari Kabupaten Sukabumi yang masuk di tahap III adalah DR. Sugihartto dari BKPSDM dan Ibu Ratna dari Dinas Pendidikan dan akan dinilai oleh juri dari UNPAD dan ITB,” terangnya.
Sekda dalam arahanya menyampaikan apresiasi yang sebesar besarnya, bagi kedatangan tim penilai PNS berprestasi dari Propinsi Jawa Barat yang akan menilai kandidat dari Kabupaten Sukabumi.
“Alhamdulilah dua orang PNS Kabupaten Sukabumi lolos masuk di tahap ketiga, mudah mudahan penilaian hari ini bisa Sukses membawa nama baik Kabupaten Sukabumi di ajang Provinsi,” ungkapnya.
Menurut Sekda, seluruh PNS yang berprestasi agar dapat menginspirasi ke seluruh PNS lainnya sehingga dapat termotivasi, Sehingga ribuan SDM yang luar biasa ini akan terdorong untuk berprestasi.
“Harapannya semoga dengan adanya Perwakilan PNS yang masuk ditingkat Jawa Barat ini bisa memberikan motivasi dan inspirasi bagi PNS PNS yang ada di Kab Sukabumi sehingga di tahun depan bisa lebih banyak yang lulus seleksi,” pungkasnya.
Reporter : Reiza
Redaktur : Surya Adam




