
NYALINDUNG, sukabumizone.com || Sekolah Dasar Negeri (SDN) Sirnagalih Kecamatan Nyalindung Kabupaten Sukabumi Jawa Barat, mengikuti Festival Tunas Bahasa Ibu (FTBI) Tingkat Kecamatan Nyalindung beberapa waktu yang lalu.
Kepala Sekolah SDN Sirnagalih Wiwin di wakili Guru sekaligus Pembimbing siswa Chandra mengatakan, bertempat di SDN 1 Nyalindung, pihaknya mengirim putra terbaik untuk mengikuti perlombaan tersebut.
” Kami bersaing dengan sekolah-sekolah se-Kecamatan Nyalindung untuk meraih gelar juara,” kata Chandra kepada www.sukabumizone.com, Rabu (19/10/2022).
Ia menjelaskan, di perlombaan tersebut, SDN Sirnagalih meraih juara 1 lomba Ngabodor Sorangan (Borangan) tingkat Kecamatan Nyalindung.
” Alhamdulillah, siswa kami M. Wildan Aldi Ramadhana meraih gelar tersebut. Kami segenap guru SDN Sirnagalih sangat bangga atas prestasi yang ditorehkan,” jelasnya.
Setelah meraih juara 1, sambung Chandra, SDN Sirnagalih mewakili Kecamatan Nyalindung untuk bersaing di Festival Tunas Bahasa Ibu Jenjang SD Tingkat Kabupaten Sukabumi.
” Semoga di ajang selanjutnya, kami mendapatkan gelar juara lagi,” pungkasnya.
Reporter : Reiza
Redaktur : Surya Adam




