
PALABUHANRATU, sukabumizone.com || Sekertaris Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Sukabumi, Nuryamin menyebut, penyelenggaraan bimbingan teknik (Bimtek) oleh sejumlah Pemerintah Desa bertujuan untuk meningkatkan kapasitas aparaturnya.
Bimtek tersebut dilaksanakan panitia Badan Kerja sama Antar Desa (BKAD). Kegiatannya sendiri diikuti serta dilakukan hampir seluruh pemerintah desa secara bersama-sama di masing-masing kecamatan.
“Seperti tadi, 7 dari 9 desa se-Kecamatan Palabuhanratu membentuk BKAD, dan panitia pelaksana kegiatan melaksanakan bimtek peningkatan kapasitas aparatur mulai dari kepala desa, perangkat, dan BPD,” kata Nuryamin, Sabtu (03/12/2022).
Baca juga: Desa Untuk Semua, Tema DPMD di Karnaval Kendaraan Bunga Hias Sukabumi
Menurutnya, anggaran kegiatan bimtek menggunakan dana akumulatif setiap peserta yang bersumber dari Anggaran Pendapatan Belanja Desa (APBDes). Kemudian melakukan musyawarah antar desa dan membentuk BKAD guna melakukan kegiatan.
Sementara DPMD sebagai instansi yang menaungi desa menjadi narasumber peningkatan kapasitas tersebut.
“Kegiatan dimaksud dilaksanakan berdasarkan anggaran yang ada pada masing-masing desa, untuk desa yang mempunyai anggaran dalam APBDes bagi kegiatan tersebut,” tuturnya.
Reporter : Wafik Hidayat
Redaktur : Surya Adam




