
NYALINDUNG, sukabumizone.com || Babinsa Wangunreja Koramil 0622-08/Nyalindung, Sertu Ahmad Mudai Abun menggelar karya bhakti dengan pembangunan Pos Keamanan Lingkungan (Kamling) di Kampung Cisemplak, Desa Wangunreja, Kecamatan Nyalindung, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (4/2).
“Pembangunan Pos Kamling ini merupakan upaya dalam rangka meningkatkan keamanan lingkungan dalam wilayah desa,” ungkap Babinsa Wangunreja Koramil 0622-08/Nyalindung, Sertu Ahmad Mudai Abun kepada sukabumizone.com, Sabtu (4/2).
Lanjut Abun, keamanan lingkungan harus terus ditingkatkan guna terciptanya keamanan dan kenyamanan warga sekitar. “Alhamdulillah warga sangat antusias dalam mengikuti gotong royonong pembangunan Pos Kamling ini,” ucapnya.
Menurutnya, Babinsa mengajak warga peka dan perduli terhadap keamanan lingkungan. Sebab itu, warga perlu berupaya meningkatkan kewaspadaan dan ketanggapan terhadap berbagai persoalan dan keamanan di desa. “Pos kamling ini merupakan salah satu upaya dalam meningkatkan keamanan lingkungan, sekaligus untuk membangkitkan kesadaran masyarakat agar berperan aktif dibidang pengamanan di wilayah,” ujarnya.
Ia berharap, dengan adanya Pos Kamling ini dapat meningkatkan kesadaran warga dalam menjaga keamanan di desa agar masyarakat merasakan situasi aman dan nyaman. “Bukan hanya untuk menjaga keamanan, tapi juga dengan aktifnya pos kamling ini dapat membantu warga yang membutuhkan bantuan di desa,” pungkasnya.
Reporter : Gita Aprilianti
Redaktur : Surya Adam





