
PALABUHANRATU, sukabumizone.com || Libur panjang lebaran atau Idul Fitri selalu dimanfaatkan masyarakat untuk berekreasi, mengunjungi pusat permainan, kebun binatang hingga lokasi wisata menjadi altegrnatif pilihan liburan.
Namun, mengunjungi objek wisata kerap menjadi pilihan utama masyarakat untuk berlibur baik bersama keluarga maupun dengan teman-teman dekat.
Berikut ini lima lokasi wisata rekomended untuk liburan di sekitaran Palabuharatu yang dirangkum Sukabumizone.com.
1. Pantai Batu Bintang
Pantai Batu Bintang di Kampung Cipatuguran, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, menjadi salah satu objek wisata yang kerap dikunjungi banyak wisatawan.
Selain menawarkan panorama hamparan pasir, air laut serta sunset yang indah, lokasi ini memiliki keunikan tersendiri. Yaitu terdapat tumpukan beton berbentuk bintang yang membentang dari bibir pantai hingga ke tengah laut.
Tumpukan batu ini kerap dipenuhi wisatawan untuk merasakan sensasi berada di tengah laut, bahkan batu bintang menjadi salah satu spot baru bagi para penghobi memancing.
2. Kawasan Wisata Pantai Citepus
Kawasan wisata pantai Citepus, Desa Citepus, Kecamatan Palabuhanratu, terbentang mulai dari Pantai Istana Persiden (IP), Pantai NR, Pantai Ruang Terbuka Hijau (RTH), Pantai Muara, Pantai Kebon Kalapa hingga Pantai Istiqomah.
Berlibur ke kawasan ini, para pengunjung dapat menikmati susana pantai dengan nyaman di tempat-tempat yang disediakan pedagang. Bahkan tersedia sewa kuda dan kendaraan APV guna menjelajahi pantai untuk lebih mengasikan.
Berada tepat dipinggir jalur jalan utama, membuat kawasan pantai Citepus selalu dipadati pengunjung. Baik saat akhir pekan maupun ketika musim liburan tiba.





