Ia juga menjelaskan, sisa pekerjaan jika sesuai kontrak tinggal 50 hari lagi dari 120 hari secara keseluruhan. “Kami optimis sebelum waktu dari 50 hari habis, pekerjaan pembangunan jembatan itu pasti sudah kelar di akhir bulan Juni ini,” ungkapnya.
Lanjut Asep, adapun terkait sisa pengerjaan yang harus diselesaikan yaitu tinggal pengerjaan bondek dan pengecoran lantai. Setelah itu, pembuatan gelagar, kemudian ada diapragma yang saat ini sedang dirakit, dan pondasi-pondasi betonisasi dinsing.
“Iya, mudah-mudahan di minggu ini semua bisa selesai. Tapi, hanya tinggal pretelan-pretelan pendukung seperti saluran, serta bisa beriringan pekerjaannya,” pungkasnya.
Reporter : M Irsandi
Redaktur : Surya Adam