JAMPANGTENGAH, sukabumizone.com || Puluhan Warga Desa di Kampung Cirawa RT 17 RW 03 lakukan perbaikan jalan dengan cara sistem swadaya.
Hal tersebut dikarenakan ruas jalan dikampung Cirawa, Desa Nangerang, Kecamatan Jampangtengah Kabupaten Sukabumi, sudah rusak.
Encep Maulana (35) Warga Kampung Cirawa memaparkan, memperingati hari HUT RI ke 78 pihaknya inisiatif untuk memperbaiki jalam tersebut.
” Kami tergerak karena yang pertama dalam rangka HUT RI dan yang kedua karena jalan ini memang atas dasar kesadaran warga Kampung Cirawa karena telah lama rusak,” paparnya.
Ia berharap, untuk kedepan nya dapat lebih meriah lagi dalam perayaan HUT RI dan dapat meningkatkan kesadaran warga Desa Nangerang.
” Tidak hanya memperingati HUT RI saja, tapi bagaimana kita memaknai perjuangan-perjuangan terdahulu yang rela berjuang demi NKRI,” pungkasnya.
Reporter : Juliansyah
Redaktur : Surya Adam