
Kedua pemantauan dana kampanye. Pada aspek ini bawaslu akan memantau secara ketat sumber dan penggunaan dana kampanye. “Kami akan memastikan bahwa semua pihak mengikuti peraturan terkait pendanaan kampanye dan melaporkan secara transparan semua sumbangan dan pengeluaran kampanye,” imbuhnya.
Aspek ketiga fokus pada pencegahan politik uang. Bawaslu kata Aminuddin, akan bekerja sama dengan aparat penegak hukum untuk mencegah praktik politik uang yang dapat merusak integritas pemilihan. “Pelaporan praktik ini sangat dianjurkan dan akan diterima dengan kerahasiaan penuh,” tukasnya.
Fokus keempat pada aspek penyelenggaraan debat dan forum publik. Dalam hal ini bawaslu akan memastikan semua debat dan forum publik yang diadakan selama kampanye berlangsung dengan adil dan memberikan kesempatan kepada semua calon untuk menyampaikan visi dan program mereka pada pemilih.
“Kelima terhadap pemberitaan media, kami akan memantau pemberitaan media secara cermat untuk memastikan bahwa semua pihak mendapatkan akses yang setara dalam media massa dan bahwa berita yang disampaikan adalah objektif dan akurat,” terangnya.
Reporter : M Irsandi
Redaktur : Surya Adam





