
CICANTAYAN, sukabumizone.com || Keberhasilan program pembangunan desa diberbagai bidang, terutama bidang perekonomian dalam rangka meningkatkan taraf hidup warga, tidak terlepas dari peran aktif kepala desa yang bersangkutan.
Seperti dilakukan Kepala Desa Cicantayan, Kecamatan Cicantayan, Kabupaten Sukabumi, yang telah menuntaskan program pembangunan yang didanai melalui program Dana Desa 2023. Pemerataan infrastruktur itu meliputi pembangunan jalan dan pemberdayaan masyarakat, yang menjadi skala prioritas dalam pembangunan desa.
Kepala Desa Cicantayan H. Andi mengatakan, pembangunan infrastruktur dan program pemberdayaan masyarakat menjadi sebuah keharusan untuk mewujudkan kemandirian.
“Salahsatu pembangunan yang telah kami tuntaskan di tahun ini yakni pembangunan jalan poros desa yang menyambungkan Desa Cicantayan dan Desa Cibolang Kecamatan Gunungguruh,” kata H.Andi kepada www.sukabumizone.com, Selasa (31/10/2023).
Sambung Andi menjelaskan, keberhasilan pembangunan jalan poros desa menjadi skala prioritas di tahun ini hasil musyawarah bersama.
“Sedikit mengulas, jalan poros desa ini sudah lama belum ada perbaikan. Karena kondisi jalan sangat memperhatikan, bahkan kendaraan roda empat pun tidak bisa masuk, bila ada warga yang sakit sulit dijemput mobil ambulans. Alhamdulillah setelah kami lakukan perbaikan jalan ini kini sudak layak dan roda empat bisa masuk,” ujar pria ramah itu.
Selain itu, sambung Andi ada tiga program pemberdayaan tengah berjalan yang bersumber dari DD 2023.
“Program yang dimaksud yakni budidaya jamur tiram, pemberdayaan telur ayam juga peternakan penggemukan sapi,” paparnya.
Andi menambahkan, Pemdes juga membangun beberapa Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) dari DD.
“Alhamdulillah dari DD 2023 ini kami telah menuntaskan 11 titik RTLH dan juga beberapa RTLH lintas sektoral dari Dinas Perkim Kabupaten Sukabumi,” imbuhnya.
Andi akan terus melakukan terobosan untuk pemulihan dan peningkatan ekonomi masyarakat melalui pemberdayaan, menggenjot infrastruktur gun menunjang akses perekonomian warga.
“Semoga saya di berikan kesehatan, kelancaran, serta dukungan dari masyarakat dalam mewujudkan apa yang telah di rencanakan. Dan saya berharap kepada masyarakat agar senantiasa menjaga dan memelihara setiap pembangunan yang telah di bangun Pemdes,” pungkasnya.
Reporter: Ginda
Redaktur: Surya Adam





