JAMPANGTENGAH, sukabumizone.com || Pemerintah Desa (Pemdes) Bojongjengkol, Kecamatan Jampangtengah, Kabupaten Sukabumi, salurlan bantuan kursi roda kepada warga yang mengidap penyakit stroke atau tidak bisa berjalan (lumpuh), Jumat (8/12/2023).
Kepala Desa Bojongjengkol, H Nirwana mengatakan, pemberian kursi roda ini didampingi Babinkamtibmas dan Babinsa. Menurutnya, kursi roda ini disalurlan ke masyarakat setelah sebelumnya mengajukan terlebih dahulu ke Baznas Kabupaten Sukabumi.
“Pekan lalu kita mengajukan kursi roda kepada Baznas Kabupaten Sukabumi, kita mengajukan sesuai data dari warga, dimana ada empat warga yang mengalami kesulitan berjalan. Seperti, penyadang disabilitas, serta lansia yang sakit stroke dan pengajuan kami disetujui,” kata Nirwana kepada sukabumizone.com, Jumat (8/12/2023).
“Keempat warga yang menerima bantuan kursi roda tersebut. Yaitu, Mak Anon (70) Warga Kampung Citalahab, Kakek Suhada (75) Warga Citalahab, Mak Nijar (73) dan Mak Ooy(70) warga Kampung Cipancer,” tambahnya.
Ucapan terima kasih pun berulang kali dilontarkan para penerima bantuan kursi roda tersebut. Salah satunya, Mak Ooy.
“Saya ucapkan terima kasih kepada Pemerintah Desa Bojongjengkol dan pihak terkait yang telah sudi membantu saya,” ujarnya.
Reporter : Hapid
Redaktur: Ruslan AG