GUNUNGGURUH, sukabumizone.com || Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 1 Gunungguruh, Kecamatan Gunungguruh Kabupaten Sukabumi, merupakan sekolah binaan PT. Astra Otoparts Regional Bogor, secara resmi melaunching Teaching Factory (TEFA) untuk jurusan Teknik Pemesinan, Kamis (27/6/2024).
Kepala SMKN 1 Gunungguruh, Ai Sumarni melalui Humas SMKN 1 Gunungguruh Ernas Hamdani Kusumah mengatakan, kegiatan tersebut merupakan rangkaian program SMK Pusat Keunggulan lanjutan yang sebelumnya telah dilaksanakan pada tahun 2023.
” Adapun kegiatan tersebut dihadiri oleh Tim CSR PT. Astra Otopart Regional Bogor, Direktorat Mitras Dudi, kepala kantor cabang Dinas Pendidikan Wilayah V, Pengawas SMKN 1 Gunungguruh, Camat Gunungguruh, perwakilan industri sekitar sekolah, Komite sekolah, serta civitas akademika SMKN 1 Gunungguruh,” kata Ernas Kepada www.sukabumizone.com.
Adapun salah satu produk yang di produksi pada Teaching Factory (TEFA) Teknik mesin SMKN 1 Gunungguruh sambung Ernas, yakni bushing arm, yaitu salah satu sparepart mobil yang berfungsi sebagai peredam getaran mesin maupun getaran akibat pergerakan kendaraan di jalanan yang tidak rata.
“Kami berharap semoga kerjasama dengan PT. Astra Otopart Regional Bogor dapat terus ditingkatkan. Dan kedepannya, semoga dapat menjalin kerjasama tidak hanya dengan Jurusan Teknik Mesin, tetapi juga untuk jurusan yang lainnya, mudah-mudahan TEFA SMKN 1 Gunungguruh semakin berkembang kedepannya,” harapanya.
Reporter : Ginda Ginanjar
Redaktur : Reiza