CIKEMBAR, sukabumizone.com || Memeriahkan Tahun Baru Islam 1446 Hijriyah/2024 Masehi, Pemerintah Desa (Pemdes) Bojongraharja, Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi, menggelar kegiatan lomba marawis dan pawai obor tingkat desa, Sabtu (6/7/2024).
Selain oleh para peserta marawis, kegiatan yang dipusatkan di halaman kantor desa setempat itu juga dihadiri semua lembaga desa, MUI, dan Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Cikembar, serta masyarakat sekitar.
Kepala Desa Bojongraharja, Henhen Suhendar mengatakan, kegiatan ini mengusung tema “Meningkatkan Ukhuwah Islamiyah”, yang salah satunya, adalah mempererat tali silaturahmi antar warga masyarakat.
“Selain lomba marawis juga ada pawai obor. Jadi, selain lomba marawis nanti malam ada pawai obor perkedusunan yang juga akan kami dinilai,” kata Henhen kepada sukabumizone.com, Sabtu (6/7).
Henhen berharap, melalui kegiatan ini bisa mempererat tali silaturahmi antar warga masyarakat. Kemudian, dengan adanya lomba marawis ini akan menjadikan kegiatan yang positif untuk mencari talenta baru di bidang seni marawis yang ada di Desa Bojongraharja ini.
“Semuanya nanti akan dinilai serta dinobatkan sebagai juara, dari mulai juara 1, 2 dan 3. Untuk hadiah ada sertifikat, piala dan uang pembinaan. Untuk juri kita melibatkan dari luar desa yang ahli di bidangnya,” pungkasnya.
Redaktur : Ruslan AG