CICANTAYAN, sukabumizone.com || Sebanyak 68 keluarga yang tergolong rawan stunting di Desa Cimahi, Kecamatan Cicantayan, Kabupaten Sukabumi kembali menerima bantuan berupa 10 butir telur dan 1 kg daging ayam, Selasa (20/8/2024).
Bantuan ini diberikan oleh pemerintah pusat sebagai langkah pencegahan dini terhadap kasus stunting yang masih menjadi permasalahan serius di Indonesia.
Kepala Desa Cimahi, H.Wowon, di wakili Sekertaris Desa Cimahi Toni Hasanudin menyampaikan, bahwa bantuan ini sangat penting untuk membantu keluarga-keluarga yang rawan stunting dalam menjaga gizi dan kesehatan anggota keluarganya. “Kami sangat bersyukur atas bantuan ini karena dapat membantu meringankan beban keluarga yang memang membutuhkan perhatian khusus dalam hal gizi,” ujar Toni.
Toni juga menjelaskan ada sebanyak 68 Keluarga Rawan Stunting di Desa Cimahi hasil dari verifikasi dan validasi di lapangan.
“Bansos berupa telur ayam satu kg dan daging ayam ini merupakan upaya untuk menurunkan kerawanan pangan dan gizi akibat kurang nya asupan protein, serta mencegah risiko Stunting. Bansos ini akan di berikan secara berkesinambungan,” Ujarnya.
Dengan adanya bantuan ini diharapkan dapat membantu mengurangi angka stunting di Desa Cimahi dan juga meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya asupan gizi yang seimbang.
” Semoga dengan upaya bersama, masalah stunting dapat diminimalisir dan kesehatan masyarakat Desa Cimahi khusus nya dapat terjaga dengan baik,” pungkasnya.
Reporter: Ginda Ginanjar
Redaktur: Reza