BANTARGADUNG, sukabumizone.com || Turnamen sepakbola Kades Bantargadung dalam rangka perayaan HUT RI ke-79 sukses di gelar. Turnamen yang diikuti oleh 10 tim sepakbola dari sekitar wilayah desa Bantargadung, Kecamatan Bantargadung Kabupaten Sukabumi, telah berhasil menyuguhkan pertandingan yang seru dan menarik selama beberapa pekan terakhir.
Kades Bantargadung, Uus Amrullah, mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah terlibat dalam kegiatan ini. “Terima kasih kepada seluruh tim yang telah berpartisipasi, kepada panitia penyelenggara, serta kepada seluruh masyarakat yang turut mendukung dan meramaikan acara ini,” kata Kades Uus Amrullah kepada www.sukabumizone.com, Senin (9/9/2024).
Ia juga berharap bahwa turnamen ini bisa menjadi ajang untuk mempererat tali silaturahmi antar warga desa. “Melalui olahraga sepakbola ini, kita bisa saling berkompetisi secara sehat dan merajut persaudaraan di antara kita. Semoga kita bisa terus menjaga semangat sportivitas dan kebersamaan ini di masa mendatang,” tambahnya.
Pada kesempatan penutupan tersebut, tim sepakbola asal Kampung Bantargadung Girang berhasil keluar sebagai juara setelah mengalahkan tim asal Kampung Leuwi Pari, dalam pertandingan final yang berlangsung dengan cukup sengit.
“Semoga melalui Piala Kades Bantargadung ini, semangat olahraga di kalangan masyarakat desa Bantargadung dapat terus berkembang dan munculnya bibit-bibit unggul yang dapat mengharumkan nama desa hingga tingkat yang lebih tinggi. Selamat kepada para pemenang dan semoga kita bisa bertemu lagi di turnamen selanjutnya,” tutupnya.
Reporter : Ginda Ginanjar
Redaktur : Reza