NYALINDUNG, sukabumizone.com || Pemerintah Desa (Pemdes) Nyalindung, Kecamatan Nyalindung, Kabupaten Sukabumi, berhasil merampungkan pembangunan irigasi di Kampung Nyalindung RT 02/02.
Kepala Desa Nyalindung Asep Supriadi diwakili Sekretaris Nyalindung Ayi Anjarsari mengatakan, pembangunan irigasi dengan volume panjang 300 meter x 07 meter x 0,3 meter tersebut untuk mengoptimalkan saluran air yang mengairi hektaran sawah petani. “Dengan dukung sarana yang memadai maka aliran air diharapkan dapat tersebar ke seluruh lahan pesawahan secara optimal. Sehingga, tujuan pemerintah melalui program ketahanan pangan dapat tercapai secara maksimal,” kata Ayi saat disambangi sukabumizone.com, Selasa (01/10/2024).
Ayi menjelaskan, anggaran yang digunakan untuk membangun irigasi bersumber dari anggaran ketahanan pangan yang menjadi salah satu poin penting yang tertera dalam Dana Desa (DD) 2024 sebesar Rp 61.060.00,- . “Di desa kami sendiri, pembangunan irigasi ini masuk dalam DD,” jelasnya.
Ia berharap, dengan berbagai upaya yang dilakukan dapat membuahkan hasil signifikan khususnya dapat meningkatkan ketahanan pangan. “Semoga pembangunan irigasi ini bisa mendongkrak hasil pertanian,” harapnya.
Reporter: Ginda Ginanjar
Redaktur: Ruslan AG