GEGERBITUNG, sukabumizone.com || Pemerintah Desa Cijurey, Kecamatan Gegerbitung, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, telah menyalurkan insentif kepada kader-kader Posyandu yang telah bekerja keras dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. (17/12/2024).
Dalam kesempatan tersebut, Kepala Desa Cijurey Asep Suhendar Diwakili Sekretaris Desa Cijurey Dikdik, menyampaikan Penyaluran insentif ini bertujuan untuk memberikan penghargaan atas dedikasi para kader dalam menjalankan tugasnya, serta untuk meningkatkan semangat kerja mereka dalam membantu pembangunan kesehatan masyarakat.
“Alhamdulillah 48 Kader Posyandu di Cijurey mendapatkan bantuan,” ujar Sekdes Dikdik kepada sukabumizone.com (17/12).
Menurutnya, keberadaan kader Posyandu sangat penting dalam mendukung keberhasilan program-program kesehatan desa.
Ia berharap, melalui pemberian insentif ini, para kader Posyandu semakin termotivasi untuk terus memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat Desa Cijurey.
“Terimakasih para Kader Posyandu Desa Cijurey yang telah berkontribusi khususnya di bidang kesehatan. Dengan Insentif ini, mudah-mudahan para Kader tetap semangat dalam menjalankan tugasnya,” tandasnya.
Reporter : Reiza
Redaktur : Surya Adam