GEGERBITUNG, sukabumizone.com || Pemerintah Desa (Pemdes) Cijurey, Kecamatan Gegerbitung, Kabupaten Sukabumi, tengah menyiapkan langkah konkret untuk menghadapi potensi bencana di tahun 2025. Pemdes berkomitmen untuk mengalokasikan anggaran khusus tanggap bencana melalui Dana Desa (DD) agar dapat lebih efektif mengantisipasi dan menangani kebutuhan darurat, (18/12/2024).
Sekretaris Desa Cijurey, Dikdik, menyampaikan bahwa pihaknya saat ini sedang menyusun Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes) untuk tahun 2025 dengan fokus pada tanggap bencana sebagai salah satu prioritas.
“Saat ini saya sedang menyusun APBDes 2025, dan untuk tanggap bencana kami sudah menganggarkan. Persentasenya belum dijabarkan, tetapi Pemdes siap mengalokasikan dana untuk kebutuhan ini. Di tahun-tahun sebelumnya, kami masukkan ke Alokasi Dana Desa (ADD), namun anggarannya kecil dan tidak cukup. Untuk 2025, tanggap bencana akan dimasukkan ke Dana Desa (DD) dengan harapan anggarannya bisa mencukupi,” ujar Dikdik kepada tim sukabumizone.com, (18/12).
Ia juga menambahkan bahwa langkah ini diambil untuk memastikan bahwa desa memiliki kesiapan yang lebih baik dalam menghadapi cuaca ekstrem atau bencana alam yang sewaktu-waktu bisa terjadi.
“Kami berharap dengan penganggaran yang lebih memadai di tahun 2025, kebutuhan tanggap bencana dapat tercover dengan baik. Mudah-mudahan ini menjadi langkah yang lebih efektif untuk melindungi masyarakat Desa Cijurey dari dampak bencana,” tandasnya.
Reporter : Reiza
Redaktur : Surya Adam