JAMPANGTENGAH, sukabumizone.com || Bulan suci Ramadhan bukan hanya tentang ibadah personal, tetapi juga menjadi momentum untuk meningkatkan kepedulian sosial. Dalam rangka memperkuat kesadaran akan pentingnya berbagi, Pemerintah Desa Jampangtengah bersama Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Kecamatan Jampangtengah, Kabupaten Sukabumi, menyelenggarakan Sosialisasi Zakat, Infaq, dan Shodaqoh (ZIS).
Kegiatan tersebut melibatkan berbagai elemen masyarakat, Dewan Masjid Indonesia (DMI), Koordinator UPZ, Ketua RT/RW, Tokoh Agama, hingga Tokoh Masyarakat Desa Jampangtengah. Kehadiran mereka mencerminkan sinergi yang kuat dalam mendorong pemahaman dan praktik ZIS sebagai bagian dari kesejahteraan umat.
Kepala Desa Jampangtengah Agus Jayadi Ramli, melalui Kesos Taufik Ramadhan, menegaskan bahwa zakat, infaq, dan shodaqoh bukan sekedar kewajiban, tetapi juga solusi nyata dalam mengatasi kesenjangan sosial.
“Di bulan yang penuh berkah nanti, kita diajak untuk tidak hanya memperbaiki hubungan dengan Allah melalui ibadah, tetapi juga mempererat kepedulian terhadap sesama melalui zakat dan infaq. Sosialisasi ini penting agar masyarakat memahami bahwa zakat bukan sekadar ritual, tetapi instrumen sosial yang dapat meningkatkan kesejahteraan bersama,” ujar Taufik.
Reporter: Ginda Ginanjar
Redaktur: Reza