SUKARAJA, sukabumizone.com || Dalam upaya menjaga transparansi dan akuntabilitas penggunaan anggaran desa, Pemerintah Desa Margaluyu, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Sukabumi, memasang baliho berukuran jumbo di halaman kantor desa. Baliho tersebut berisi informasi mengenai realisasi anggaran APBDesa (Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa) untuk Bantuan Keuangan Provinsi Jawa Barat tahun 2024.
Kepala Desa Margaluyu, Utep Sudrajat, menjelaskan bahwa pemasangan baliho ini merupakan langkah konkret dari pemerintah desa dalam memberikan informasi yang jelas kepada masyarakat mengenai penggunaan anggaran yang diterima desa. “Sebagai bentuk transparansi publik, kami ingin masyarakat mengetahui secara langsung bagaimana dana bantuan yang diterima desa digunakan, khususnya untuk program yang didanai oleh Bantuan Keuangan Provinsi Jawa Barat tahun 2024,” kata Utep kepada, sukabumizone.com, Selasa (18/3/25).
Dengan adanya baliho ini, diharapkan warga Desa Margaluyu dapat memantau dan memahami perkembangan serta penggunaan anggaran desa yang berhubungan dengan pembangunan di desa mereka. “Kami berharap langkah ini bisa semakin mempererat hubungan antara pemerintah desa dan masyarakat, serta meningkatkan partisipasi publik dalam pengawasan pembangunan desa,” tambah Utep.
Reporter: Ginda Ginanjar
Redaktur: Reza