SUKALARANG, sukabumizone.com || Pemdes Titisan, Kecamatan Sukalarang, Kabupaten Sukabumi Jawa Barat, mendistribusikan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) bertempat di aula Desa Titisan, Senin (14/04/2025).
Kepala Desa Titisan Bambang Nur Arifin diwakili Kaur Perencanaan Desa Titisan Ridwan mengatakan, saat ini Pemdes telah mendistribusikan BLT DD bulan April tahun 2025. “Ya, Pemdes Titisan telah mendistribusikan BLT DD Alokasi bulan April tahun 2025 kepada 70 keluarga penerima manfaat,” kata Ridwan kepada wartawan.
Sambung Ridwan, 70 KPM tersebut tertib saat mengambil bantuan. “Untuk jumlahnya 70 KPM, Alhamdulillah sampai selesai pendistribusian berjalan aman mereka sangat tertib menerima bantuan,” paparnya.
Pemdes berharap, Bantuan tersebut bisa membantu warga Titisan memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari.
” Pemdes harap BLT DD bisa dimanfaatkan masyarakat tergolong miskin ekstrim memenuhi kebutuhannya,” tandasnya.
Reporter : Reiza
Redaktur : Surya Adam