• Daerah
  • Peristiwa
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
Rabu, Juli 16, 2025
Sukabumizone
  • HOME
  • NUANSA DESA
  • Hukum & Kriminal
  • Peristiwa
  • Daerah
  • Ekonomi
  • Politik
  • Olahraga
  • BERITA
    • PENDIDIKAN
    • INFO
      • Info Layanan
      • TV
      • Lalulintas
      • LBH Pers
      • PROFIL
        • Profil Kecamatan
        • Profil Desa
        • Profil Polsek
        • Profil SMK/Sederajat
        • Profil Sekolah Dasar
        • PAUD
        • PGRI
        • PPNI
        • Profil Yayasan
        • Teras
    • HIBURAN
    • KESEHATAN
    • PROMO
      • Kuliner
      • Promo-Sukabumi
No Result
View All Result
  • HOME
  • NUANSA DESA
  • Hukum & Kriminal
  • Peristiwa
  • Daerah
  • Ekonomi
  • Politik
  • Olahraga
  • BERITA
    • PENDIDIKAN
    • INFO
      • Info Layanan
      • TV
      • Lalulintas
      • LBH Pers
      • PROFIL
        • Profil Kecamatan
        • Profil Desa
        • Profil Polsek
        • Profil SMK/Sederajat
        • Profil Sekolah Dasar
        • PAUD
        • PGRI
        • PPNI
        • Profil Yayasan
        • Teras
    • HIBURAN
    • KESEHATAN
    • PROMO
      • Kuliner
      • Promo-Sukabumi
No Result
View All Result
Sukabumizone
No Result
View All Result
Home Berita Daerah

Sukabumi Genjot Olahan Susu, Wali Kota Dorong Usaha Mikro Lewat Skema Wakaf

redaktur by redaktur
15 Juli 2025
in Daerah, HEADLINE
0
Wali Kota Sukabumi, Ayep Zaki. | Foto: ist/kdp

SUKABUMI KOTA, sukabumizone.com | Pemerintah Kota Sukabumi melalui Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian, dan Perikanan (DKP3) menggelar Pelatihan Keterampilan Kerja dalam rangka kegiatan Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBHCHT) Tahun Anggaran 2025.

Pelatihan yang difokuskan pada pengelolaan susu kefir dan permen susu ini dilaksanakan pada Selasa, 15 Juli 2025, bertempat di Kawasan Agro Center (KAC) Kota Sukabumi.

Kegiatan ini diikuti oleh 40 peserta yang berasal dari berbagai latar belakang, dengan tujuan membekali mereka kemampuan dalam mengolah hasil peternakan, khususnya susu, menjadi produk olahan bernilai jual.

BacaJuga

Wali Kota Lepas 20 Atlet Tarung Derajat: Bertarunglah Jantan dan Sportif!

Wali Kota Lepas 20 Atlet Tarung Derajat: Bertarunglah Jantan dan Sportif!

15 Juli 2025
Inovasi Sehati Labumi Lapas Sukabumi Sasar Keluarga WBP

Inovasi Sehati Labumi Lapas Sukabumi Sasar Keluarga WBP

15 Juli 2025
Terkendala Geografis, Jam Masuk Sekolah 6:30 Belum Terealisasi di Sukabumi

Terkendala Geografis, Jam Masuk Sekolah 6:30 Belum Terealisasi di Sukabumi

14 Juli 2025
Kejari Sukabumi Tetapkan Kepala DLH Tersangka Korupsi

Kejari Sukabumi Tetapkan Kepala DLH Tersangka Korupsi

14 Juli 2025

Selain untuk menambah keterampilan, pelatihan ini juga diharapkan menjadi langkah awal lahirnya usaha-usaha turunan dari sektor peternakan yang bisa menopang perekonomian lokal.

Sejak masa pandemi COVID-19, Kota Sukabumi telah memiliki asosiasi rumah susu yang aktif mengolah susu dan kini menjadi penggerak penting dalam rantai usaha olahan susu di daerah.

Wali Kota Sukabumi, H. Ayep Zaki, dalam arahannya menyampaikan bahwa pelatihan ini merupakan bagian dari upaya membangun ekosistem ekonomi yang mandiri, dimulai dari sektor pertanian dan peternakan.

“Indonesia masih menghadapi tantangan besar dalam memenuhi kebutuhan bahan pangan seperti kedelai, yang hingga kini sulit dipenuhi secara lokal,” ujarnya.

Oleh karena itu, ia berharap pelatihan ini menjadi pemicu munculnya inovasi dan usaha baru berbasis potensi daerah.

Lebih lanjut, Wali Kota mengungkapkan bahwa Pemerintah Kota Sukabumi saat ini tengah mengembangkan skema pembiayaan berbasis wakaf produktif.

Dana wakaf yang telah dihimpun mencapai miliaran rupiah dan telah diinvestasikan dalam instrumen sukuk syariah.

Hasil investasi tersebut kemudian digulirkan kepada pelaku usaha ultra mikro dalam bentuk pinjaman tanpa bunga dan tanpa potongan.

“Setiap bulan akan terus ada tambahan bantuan bagi pelaku usaha hingga mereka sukses. Meskipun masih kecil, tapi Kota Sukabumi memulai dari hal ini,” ujarnya.

Wali kota juga menegaskan bahwa skema pembiayaan ini bukan hanya soal modal, tetapi juga bagian dari proses inkubasi usaha yang berlangsung selama kurang lebih 20 bulan.

Apabila pengembalian pinjaman berjalan lancar, pelaku usaha akan mendapat rekomendasi untuk mendapat pembiayaan dari perbankan syariah.

Hingga saat ini, terdapat 126 pelaku usaha yang tergabung dalam program tersebut dan telah melalui proses pendampingan secara bertahap.

“Saya mengajak seluruh peserta untuk mengikuti pelatihan dengan sungguh-sungguh, memanfaatkan setiap ilmu yang diberikan, serta berkomitmen membangun usaha secara konsisten,” ungkapnya.

Ia mengingatkan pentingnya doa, dukungan lintas sektor, dan semangat kebersamaan dalam membangun Kota Sukabumi sebagai kota yang mandiri, sehat secara ekonomi, dan berdaya saing tinggi melalui sektor pangan dan peternakan. (kdp)

Editor : Surya Adam

Previous Post

Wali Kota Lepas 20 Atlet Tarung Derajat: Bertarunglah Jantan dan Sportif!

Next Post

Kondisi Memprihatinkan, Kepala SDN Babakan Sukamanah Harap Dinas Lakukan Perbaikan

Next Post
Kondisi Memprihatinkan, Kepala SDN Babakan Sukamanah Harap Dinas Lakukan Perbaikan

Kondisi Memprihatinkan, Kepala SDN Babakan Sukamanah Harap Dinas Lakukan Perbaikan

Please login to join discussion

BERITA POPULER

  • Tolak Kenaikan Upah 6,5 persen Tahun 2025, SP TSK SPSI Kecewa dengan Sikap Apindo

    Tolak Kenaikan Upah 6,5 persen Tahun 2025, SP TSK SPSI Kecewa dengan Sikap Apindo

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Fakta Menarik Sejarah Berdirinya RSUD R Syamsudin SH Kota Sukabumi

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Tegas, DPD Golkar Sukabumi Hanya Ajukan Asjap dan Unang untuk Pilkada 2024

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Pilkades PAW Ciwaru Kisruh, Adik Serang Kakak Gegara Beda Dukungan

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Profil dan Potensi Desa Nyalindung

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
https://sukabumizone.com/wp-content/uploads/2025/07/WhatsApp-Video-2025-07-05-at-14.07.01.mp4
Sukabumizone

© 2022 Sukabumizone - Portal Berita Sukabumi

Redaksi

  • Privacy Policy
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber
  • Syarat Penggunaan
  • Kontak Kami
  • Tentang Kami

Follow Us

No Result
View All Result
  • HOME
  • NUANSA DESA
  • Hukum & Kriminal
  • Peristiwa
  • Daerah
  • Ekonomi
  • Politik
  • Olahraga
  • BERITA
    • PENDIDIKAN
    • INFO
      • Info Layanan
      • TV
      • Lalulintas
      • LBH Pers
      • PROFIL
    • HIBURAN
    • KESEHATAN
    • PROMO
      • Kuliner
      • Promo-Sukabumi

© 2022 Sukabumizone - Portal Berita Sukabumi