
WARUNGKIARA, sukabumizone.com | Kepala Desa Bantarkalong, Kecamatan Warungkiara, Kabupaten Sukabumi, Rohmatullah, mendorong warganya untuk terus mengembangkan potensi ekonomi melalui pelatihan keterampilan, salah satunya di bidang tata rias wajah.
Pernyataan itu disampaikan dalam kegiatan pelatihan tata rias yang digelar Pemerintah Desa Bantarkalong bekerja sama dengan Himpunan Pengusaha Kecantikan Indonesia (HIPKI) Kabupaten Sukabumi di aula desa setempat, Kamis (9/10/2025).
Kegiatan tersebut diikuti dengan antusias oleh ibu-ibu dan remaja putri dari setiap kedusunan. Mereka belajar dasar-dasar tata rias wajah dari instruktur HIPKI yang berpengalaman.

Dalam sambutannya, Rohmatullah mengatakan pelatihan ini merupakan bentuk komitmen pemerintah desa dalam mendukung peningkatan kapasitas dan kesejahteraan masyarakat.
“Kami berharap kegiatan seperti ini bisa memberikan manfaat nyata bagi peserta. Selain menambah keterampilan pribadi, juga bisa menjadi peluang usaha yang membantu meningkatkan ekonomi keluarga,” ujarnya.
Sementara itu, Budianto, perwakilan dari HIPKI Kabupaten Sukabumi, menilai antusiasme peserta menjadi bukti bahwa potensi industri kecantikan di tingkat desa sangat besar.

“Pelatihan ini bisa menjadi awal bagi ibu-ibu dan remaja putri untuk berani membuka usaha kecil di bidang kecantikan. Desa Bantarkalong punya potensi besar untuk berkembang di sektor ini,” katanya.
Melalui kegiatan ini, pemerintah desa berharap warga dapat lebih mandiri dan produktif. Pelatihan tata rias juga diharapkan menjadi langkah awal dalam menciptakan peluang ekonomi baru berbasis keterampilan masyarakat.
Reporter: Dede Mardi
Editor: Surya Adam





