
WARUNGKIARA- Pemerintah Desa (Pemdes) Damarraja Kecamatan Warungkiara Kabupaten Sukabumi Jawa Barat, terus mempercepat pembangunan terutama dibidang infrastuktur seiring adanya pencairan Dana Desa (DD) tahap dua 2019 Senin, (17/06/2019).
Kepala Desa (Kades) Damarraja Jaka SA yang diwakili Kasi Kesejahtraan Peri mengatakan, Pemdes mengalokasikan DD tahap dua sebesar Rp. 246.000.000,- untuk pengaspalan (Sensit) jalan desa di dua kedusunan. “Diantaranya, Dusun Ciawi Tali dua dan Dusun Batu Layang dengan panjang 1000 meter lebar dua meter,” kata Peri kepada www.sukabumizone.com Senin, (17/06).
Menurutnya pembangunan tersebut sudah menjadi skala prioritas pemdes hasil musyawarah dari tingkat kedusunan sampai tingkat kabupaten. ” Tentunya seluruh pembagunan yang kami lakukan merupakan hasil musyawarah mufakat dengan masyarakat,” ujarnya
Sementara itu disisi transparansi anggaran pemdes telah melakukan pembangunan sesuai perosedur yang benar. ” Dimana, kami selalu menjunjung asas transparansi publik dengan menggelar sosialisasi sebelum dan sesudah pelaksanaan pembangunan ,memasang papan peroyek dan memasang perasasti sesuai amanat pemerintah,”tandasnya.
Ia berharap, pembangunan yang sudah di lakukan pemdes bisa dimanfaatkan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Seperti, memajukan bidang ekonomi, kesehatan serta pendidikan.” Selain itu, kami mengimbau kepada masyarakat untuk turut menjaga dan memelihara hasil pembangunan yang telah dilakukan pemdes,” pungkasnya. (Ginanjar)




