NYALINDUNG — Satgas Covid-19 tingkat kecamatan, dampingi proses Vakisnasi dosis satu dan dua bagi anak sekolah juga masyarakat umum di Puskesmas Cijangkar Kecamatan Nyalindung Kabupaten Sukabumi Jawa Barat Jum’at, (10/09/2021).
Dari informasi yang diterima www.sukabumizone.com, proses Vaksinasi tersebut dilaksanakan tepatnya di Puskesmas Cijangkar Kampung Cijangkar RT002/006 Desa Cijangkar Kecamatan Nyalindung dari mulai Pukul 08.00 WIB hingga selesai.
Jajaran Koramil 2208/Nyalindung Kecamatan Nyalindung Kodim 0622/Kabupaten Sukabumi Jawa Barat, selaku Satgas Covid-19 Kecamatan Nyalindung, pantau proses Vaksinasi di area kerja Puskesmas Cijangkar.
Dalam kegiatan tersebut dihadiri langsung Komandan Koramil (Danramil) 0622-08/Nyalindung Kapten Infantri Kusmana, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Neglasari Sersan Satu (Sertu) Ubad Badrudin, Babinsa Kertaangsana Pelayan Letnan Dua (Pelda) Kamaludin dan Bhabinkamtibmas Desa Neglasari Brigadir Polisi Kepala (Bripka) Sutrisno.
Danramil 0622-08/Nyalindung Kapten Infantri Kusmana diwakili Pelda Kamaludin mengatakan, pihaknya selaku Satgas Covid-19 tinggal kecamatan berkewajiban memantau langsung kegiatan tersebut. “Selain pendampingan dan penerapan protokol kesehatan bagi peserta Vaksinasi. Kami juga menjaga kondusifitas kegiatan agar berjalan lancar,” kata Kamludin kepada www sukabumizone.com Jum’at, (10/09).
Sementara itu, Kepala Desa (Kades) Cijangkar Heri Suherlan diwakili Kepala Urusan (Kaur) Perencanaan Desa Cijangkar Panji Pamungkas menjelaskan, Vaksin tersebut di perioritaskan bagi anak sekolah dari mulai usia 18 tahun. “Tapi bagi masyarakat umum yang hendak melaksanakan Vaksinasi semua bisa dilayani,” jelasnya.
Ia berharap, antusiasme dan kesadaran seluruh masyarakat khususnya di Desa Cijangkar semakin meningkat dalam pelaksanaan vaksinasi covid-19. “Sebab, Vaksin ini penting untuk mempertahankan imunitas tubuh untuk menangkal radikal bebas dari lingkungan sekitar,” pungkasnya. (Kusnandar)