JAMPANGTENGAH — Memeriahkan HUT RI ke-77, Pemerintah Desa (Pemdes) Padabeunghar Kecamatan Jampangtengah Kabupaten Sukabumi Jawa Barat, adakan pesta rakyat dengan sejumlah kegiatan salah satunya, berbagai perlombaan di Halaman Kantor Desa Padabeunghar, Rabu (17/08/2022).
Kepala Desa Padabeunghar Hendrik diwakili Kasi Kesra Padabeunghar Kholid mengatakan, gebyar hari kemerdekaan tidak terlaksana akibat pandemi Covid 19 selama dua tahun. Namun, ia bersyukur di tahun ini hari kemerdekaan dapat kembali dimeriahkan.
” Tujuan diselengarakannya acara ini untuk memperat silaturahmi masyarakat dan Pemdes Padabeunghar,” kata Kholid kepada www.sukabumizone.com, Rabu (17/08/2022).
Kholid menjelaskan, kegiatan yang mengusung tema ” Bersatu Kita Bisa”, itu dimulai dari Pukul 10.00 Wib hingga selasai. Kegiatan juga dimerihkan para peserta lomba dari mulai anak-anak, remaja hingga orang dewasa.
” Tema tersebut memiliki arti bahwa setiap masalah dipikul bersama walaupun berat bisa menjadi ringan,” jelasnya.
Sementara itu lanjut Kholid, sejumlah perlombaan meramaikan kegiatan tersebut seperti Pacu Karung, Panjat Pinang dan lain sebagainya.
” Sungguh indah kebersamaan dan sangat sulit di temukan hanya satu tahun sekali kita merayakan HUT RI. Pemerintah Desa Padabeunghar telah sukses menyelenggarakan perlombaan dan arak-arakan hingga selesai dan berjalan baik seperti yang di harapkan. Siapa lagi kalau bukan kita yang mengisi kemerdekaan ini,” tandasnya.
Penulis : Juliansyah
Editor. : Andi